Breaking News

Pensiun dari Sekda, Entus Mau Terjun ke Politik?

 


ANABERITA.COM, Setelah puluhan tahun mengabdi sebagai abdi negara atau ASN di Kabupaten Serang Tubagus Entus Mahmud pun akhirnya mengakhiri karirnya sebagai ASN karena memasuki masa pensiun pada September 2023.

Berbagai posisi dalam struktur pemerintahan pernah ia jalani, mulai dari camat, asisten daerah hingga terakhir menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Serang dengan selamat tanpa tersangkut kasus pidana dan lainnya.

Sekadar diketahui, jabatan Sekda merupakan posisi tertinggi yang diraih seorang ASN di daerah. Sepanjang karirnya sebagai ASN, Entus telah mengalami tipikal kepemimpinan kepala daerah, mulai dari Bunyamin, Taufik Nuriman hingga sekarang Bupati Ratu Tatu Chasanah.

Entus pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua staf, rekan sejawat dan para pejabat di Kabupaten Serang termasuk kepada Ratu Tatu Chasanah dan Pandji Tirtayasa selaku Bupati dan Wakil Bupati Serang.

Dalam rekam jejaknya, Entus dikenal sosok yang kalem dan tegak lurus dalam menjalankan amanahnya sebagai pejabat publik. Ia juga dikenal bisa mengayomi anak buahnya sehingga anak buahnya betah bekerja dibawah kepemimpinan Entus.

Kemana Pasca Pensiun
Jika berkaca pada rekam jejak para pensiun pejabat daerah maka mayoritas akan meneruskan aktivitasnya dalam dunia politik, tepatnya maju sebagai kepala daerah. Lalu bagaimana dengan Entus?

Menurut sumber yang kami dapatkan, Entus pun akan terjun ke politik meski belum secara resmi ia merilis aktivitasnya pasca pensiun sebagai sekretaris daerah.

Sekadar diketahui, ada beberapa pejabat Kabupaten Serang yang pensiun dan menjadi politisi, diantaranya Syafrudin, Wali Kota Serang, Edi Ariadi (mantan Wali Kota Cilegon) termasuk Pandji Tirtayasa (Wakil Bupati Serang).

Apakah Entus juga akan mengikuti jejak seperti mereka? Sejauh ini Entus belum memberikan rilis resmi ke publik terkait masalah ini. Namun kemungkinan besar dan potensi itu ada. 

Pengalamannya tentang birokrasi puluhan tahun jelas dibutuhkan oleh seorang kepala daerah. Inilah yang membuat mantan Sekda banyak dilirik oleh partai politik. [dbs]

Type and hit Enter to search

Close